-->

Jumat, 02 Februari 2024

Panwascam Campaka Maksimalkan Pengawasan Kampanye dan Logistik Bersama PKD dan PTPS

Panwascam Campaka Maksimalkan Pengawasan Kampanye dan Logistik Bersama PKD dan PTPS

INFONAS.ID||PURWAKARTA -Jelang pelaksanaan Pemungutan dan penghitungan suara (Tungsura), badan pengawas pemilu (Bawaslu) melaksanakan pengawasan tahapan kampanye di masing-masing tingkatan penyelenggara, diantaranya Pengawas Pemilu Kecamatan dan Pengawas Kelurahan/ Desa (PKD).

Salahsatunya panwascam campaka laksanakan rapat koordinasi tahapan kampanye dan logistik bersama Pengawas Kelurahan/ Desa (PKD), sebagai bentuk koordinasi pelaksanaan di tingkat kecamatan dan desa sekaligus laporan masing-masing tingkat tahapan penyelenggara.

"Panwascam Campaka bersama penyelenggara tingkat Desa telah melaksanakan pengawasan kampanye dan logistik sebagai tugas penyelenggara untuk melaksanakan itu, sehingga pelaksanaan kampanye khususnya di Kecamatan Campaka berjalan sesuai aturan" ungkap Elan Jaelani, Ketua Panwascam Campaka, saat pelaksanaan Rakor Tahapan Kampanye dan Logistik, Rabu (31/1).

Menurutnya, pelaksanaan kampanye masih berjalan sampai menjelang tahapan hari tenang dan pengawasan kampanye terus dilakukan sesuai jenjang pengawasan.
 
"Kampanye saat ini masih berjalan sampai tanggal 10 februari mendatang, kami bersama jajaran penyelenggara terus mengawal dan mengawasi pelaksanaan kampanye di wilayah sampai tingkat desa agar peserta pemilu bisa melaksanakan kampanye dengan tenang dan aman" jelasnya. 

Dan saat ini, lanjutnya, kita sudah merekrut Pengawas Tempat Pemungutan Suara (PTPS) dimasing-masing Desa sehingga pengawasan bisa maksimal sampai ke tingkat bawah.

"Saat ini kita sudah merekrut PTPS dan kita maksimalkan pengawasan kampanye di masing-masing Desa. Sehingga jelang pelaksanaan Pemungutan dan penghitungan suara (tungsura) ada dua tahapan lagi, yakni kampanye rapat umum dan hari tenang dan PTPS yang sudah terbentuk ini akan kita maksimalkan untuk pengawasan" tegasnya. 

"Mudah-mudahan dengan segala upaya kami bersama tingkatan penyelenggara dan PTPS yang sudah terbentuk, pelaksana pemilu tanggal 14 februari mendatang berjalan aman dan damai sesuai harapan kita semua" tutupnya. (*).


Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2021 INFONAS.ID | Bukan Sekedar Berita | All Right Reserved