-->

Sabtu, 03 Desember 2022

Cegah Bullying, Kanit PPA Sat Reskrim Polres Subang Lakukan Giat Sosialisasi di Salsabila Boarding School Panaruban Ciater

Cegah Bullying, Kanit PPA Sat Reskrim Polres Subang Lakukan Giat Sosialisasi di Salsabila Boarding School Panaruban Ciater


INFONAS.ID | SUBANG- Maraknya Bullying yang terjadi dikalangan pelajar dan dampaknya yang dapat merusak masa depan korbannya, Kanit PPA Sat Reskrim Polres Subang lakukan giat sosialisasi tentang Bullying di Salsabila Boarding School Panaruban Ciater Subang, Sabtu (3/12/2022).

Giat sosialisasi tersebut dipimpin oleh Kanit PPA Sat Reskrim Polres Subang AIPTU Nenden, S.H., bersama personel Polres Subang.

Dalam giat tersebut Kanit PPA Sat Reskrim Polres Subang Aiptu Nenden, S.H. menyampaikan materi dihadapan para siswa dengan mengatakan bahwa ada kasus Bullying di Kabupaten Subang khususnya, namun tidak banyak seperti kasus kekerasan seksual. 

Dampak yang ditimbulkan dengan adanya Bullying terhadap Anak sekolah juga dapat membahayakan masa depan si anak itu sendiri karena biasanya anak korban bullying akan berubah sikap seperti minder, tidak mau sekolah, menjadi pendiam bahkan lebih parahnya lagi bisa sampai pada terganggunya psikologi dari orang yang mendapatkan Bullying tersebut.

Oleh karenanya dalam kesempatan ini saya sampaikan terkait beratnya ancaman bagi orang yang melakukan Bullying, tutur Nenden.

Selain itu saya juga sampaikan terkait banyaknya kasus kekerasan seksual yang terjadi di Kab. Subang dengan TKP Sekolahan, Rumah bahkan Pondok Pesantren serta kebanyakan terdiri dari orang - orang terdekatnya. 

Cara mencegah apabila ada indikasi tindak pidana pencabulan, pelecehan ataupun kekerasan seksual lainnya adalah menjaga diri kita dengan membentengi diri salah satunya dengan beladiri, dua harus berani mengatakan tidak jika seseorang atau pelaku yang tidak kenal memegang bagian - bagian yang tidak boleh disentuh oleh orang lain. Laporkan kepada Guru, Orang tua bahkan Lapor kepada Pihak Kepolisian, pungkas Nenden. 

Kegiatan dilanjutkan dengan penyerahan piagam penghargaan kepada Polres Subang dari Kepala sekolah Salsabila Boarding School Panaruban Ciater Subang.


(Jr)

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2021 INFONAS.ID | Bukan Sekedar Berita | All Right Reserved