-->

Jumat, 31 Desember 2021

Jajaran Intelkam Kapolres Rohul Dapat Apresiasi Berhasil Selesaikan 7 Konflik Masyarakat

Jajaran Intelkam Kapolres Rohul Dapat Apresiasi Berhasil Selesaikan 7 Konflik Masyarakat

INFONAS.ID|ROKAN HULU - Kepolisian Resort Rokan Hulu (Rohul)  menggelar press release kegiatan  akhir Tahun 2021, dipimpin AKBP Eko Wimpiyanto Hardjito SIK, Jumat (31/12/2021).

Dalam kesempatan itu, Kapolres AKBP Eko Wimpiyanto Hardjito SIK, mengapresiasi kinerja Jajaran Sat Intelkam Polres Rohul yang dikomandoi  AKP Sutomo SH MH yang menyelesaikan Tujuh potensi konflik agraria dan antara Masyarakat dari Perusahaan.

"Kita mengapresiasi jajaran Intelkam, karena Tujuh  potensi tanguan Kamtibmas, bisa dilakukan deteksi dini, sehingga bisa diselesaikan tanpa menempuh jalur hukum," kata AKBP Eko Wimpiyanto Hardjito SIK.

"Sehingga  dari konflik itu, tidak menimbulkan kerugian bagi Masyarakat, baik secara hukum maupun material," paparnya.

Di tempat yang sama, Kasat Intelkam AKP Edi Sutomo SH MH, menyampaikan, penyelesaian persoalan Masyarakat diselesaikan dengan rekayasa kamtibmas.

"Kita juga melakukan koordinasi dengan pihak  Lembaga Adat Melayu Riau (LAMR),  Rohul, Adwil Setdakab Rohul, Kantor Agraria Tata Ruang  Badan Pertanahan Nasional (ATR BPN) dan Dinas  Perkebunan," terang AKP Edi Sutomo SH MH.

Terpantau pada kegiatan tersebut, diikuti para, Kabag, Kasat, Perwira serta puluhan wartawan, Media Cetak, Online, Telivisi dan lainnya. (HPR)


Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2021 INFONAS.ID | Bukan Sekedar Berita | All Right Reserved