-->

Jumat, 26 Mei 2023

Kapolsek Kadipaten Dampingi Pamenwil Asistesi Pilkades Serentak 2023 di Kecamatan Kadipaten Monitoring Kotak Dan Surat Suara

Kapolsek Kadipaten Dampingi Pamenwil Asistesi Pilkades Serentak 2023 di Kecamatan Kadipaten Monitoring Kotak Dan Surat Suara


INFONAS.ID | MAJALENGKA -- Dalam rangka Pilkades Serentak Tahun 2023 yang akan digelar pada tanggal 27 Mei 2023 panitia Pilkades telah menyelesaikan beberapa tahapan.

Untuk menjaga keamanan kotak dan surat suara pada pemilihan Pilkades Serentak Tahun 2023, Pamenwil Asistensi Pilkades Serentak Tahun 2023 untuk Kecamatan Kadipaten Kompol Dadan Sudirman, S.H., M.H didampingi oleh Kapolsek Kadipaten AKP Jaja Gardaja, S.H melaksanakan monitoring Kotak Suara, Surat Suara, dan logistil lainnya di Kecamatan Kadipaten Kabupaten Majalengka.

Kapolres Majalengka AKBP Indra Novianto,S.I.K melalui Kapolsek Kadipaten AKP Jaja Gardaja, S.H. menyampaikan bahwa kegiatan monitoring dan pengamanan tersebut dilaksanakan untuk mencegah dan mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan terjadi, baik sebelum maupun pada saat pelaksanaan pilkades nanti.

“Kita melaksanakan monitoring untuk memastikan logistik pada pemilihan Kepala Desa serentak Tahun 2023 dapat berjalan aman dan lancar, selain itu kita juga melakukan koordinasi dengan panitia agar surat suara yang sudah lengkap tersebut disimpan ditempat yang aman agar nanti dalam pelaksanaan tidak timbul suatu permasalahan,” ucap Kapolsek Kadipaten.

Masih menurut Kapolsek Kadipaten, bahwasannya kami juga menyampaikan bahwa kita semua harus bertanggungjawab dan menjaga keamanan Logistik Pilkades Serentak tersebut dan disamping itu kita juga memberikan pengarahan kepada panitia serta anggota linmas yang akan melaksanakan pengamanan surat suara Pilkades Serentak Tahun 2023.

“Bahwa untuk masalah pengamanan surat suara dan kotak suara ini harus lebih ditingkatkan sehingga tidak terjadi hal hal yang tidak diinginkan sampai pada saat pelaksanaan maupun selesai penghitungan surat suara menjadi prioritas pengamanan,” tutup Kapolsek Kadipaten.


(Red)

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2021 INFONAS.ID | Bukan Sekedar Berita | All Right Reserved