-->

Minggu, 01 Oktober 2023

Panwascam Campaka Menggelar Acara Sosialisasi Pengawasan Partisipatif

Panwascam Campaka Menggelar Acara Sosialisasi Pengawasan Partisipatif




INFONAS.ID||PURWAKARTA - Panitia Pengawas Pemilu Kecamatan (Panwascam) Campaka, Kabupaten Purwakarta, menggelar acara sosialisasi pengawasan pemilu partisipatif sebagai bagian dari langkah untuk menyukseskan Pemilu 2024 dan mencegah pelanggaran dalam tahapannya.

Acara tersebut dihadiri oleh berbagai pihak, Ketua dan Komisioner KPU Kabupaten Purwakarta, organisasi masyarakat (ormas), organisasi kemasyarakatan (OKP), tokoh pemuda, dan perwakilan pemilih pemula di Aula Desa Campakasari Kecamatan Campaka. Minggu (01/10/2023).

Dalam acara tersebut, turut hadir juga Bawaslu Kabupaten Purwakarta Budi Hidayat selaku Koordinator Divisi Penanganan Pelanggaran, Kepala Desa, serta Forkopimcam Campaka.


Ketua Bawaslu Budi Hidayat berpesan, jaga kesehatan karena kami yang di kabupaten, sempat ada beberapa yang jatuh sakit. Dan acara ini untuk menekan pentingnya partisipasi masyarakat dalam pengawasan Pemilu 2024, terutama di wilayah Campaka.

Selanjutnya sambutan H. Ade Sumarna, SH, M.si menuturkan, mari kawal Pemilu ini bersama-sama, dengan melibatkan berbagai unsur masyarakat. Tujuan acara ini tak lain untuk peningkatan pengawasan partisipasi masyarakat terkait Pemilu 2024.

Camat Campaka juga menyinggung Kepala Desa yang Istri atau suaminya mencalonkan diri sebagai Caleg, diharapkan untuk bisa menjaga netralitasnya. Diharapkan selalu komunikasi dan kordinasi dengan Pihak Panwascam.

Kemudian sambutan Ketua KPU Kabupaten Purwakarta Ikhsan Faturahman berharap, Pemilu 2024 berlangsung dengan integritas dan berkontribusi positif bagi masyarakat, serta meminimalisir pelanggaran dalam prosesnya. (FT)

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2021 INFONAS.ID | Bukan Sekedar Berita | All Right Reserved