-->

Senin, 08 Mei 2023

Bhabinkamtibmas Sambangi Tokoh Agama di Desa Binaannya

Bhabinkamtibmas Sambangi Tokoh Agama di Desa Binaannya

INFONAS.ID || MAJALENGKA - Bhabinkamtibmas Polsek Sumberjaya Polres Majalengka Bripka Syamsul melaksanakan Kegiatan patroli dialogis di salah satu rumah warga binaanya, kegiatan ini dilaksankan rutin setiap harinya oleh Petugas Bhabinkamtibmas, Senin (8/5/2023).

Bhabinkamtibmas Polsek Sumberjaya Bripka Syamsul sambangi warga yang berada dalam desa binaannya dalam rangka bersilahturahmi kepada warga, dengan kehadiran polisi di tengah tengah masyarakat dapat menyerap aspirasi dan keluhan masyarakat.

Kapolres Majalengka AKBP Indra Novianto, S.I.K. melalui Kapolsek Sumberjaya AKP Asep Rusmawan mengatakan Kegiatan sambang tersebut untuk bertatap muka langsung dengan warga masyarakat Kampung binaanya.

"Kegiatan ini guna menjalin silaturahmi dan kebersamaan dalam meningkatkan sinergitas sekaligus menitipkan pesan-pesan dan himbauan Kamtibmas.," Ujarnya.

Kapolsek menuturkan, Agar warga masyarakat dapat bekerja sama dengan Personel Polri untuk menjaga keamanan di lingkungan tempat tinggalnya serta dapat meningkatkan kewaspadaan.

"Kegiatan ini guna mencegah terjadinya tindak kejahatan seperti pencurian dengan pemberatan, pencurian dengan kekerasan, pencurian sepeda motor maupun kejahatan lainnya,” tutup kapolsek.


(Red)

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2021 INFONAS.ID | Bukan Sekedar Berita | All Right Reserved