-->

Rabu, 18 Agustus 2021

Wujud Kepedulian Kapolsek Cibatu Kepada Wartawan yang Terbaring Sakit

Wujud Kepedulian Kapolsek Cibatu Kepada Wartawan yang Terbaring Sakit

INFONAS.ID|PURWAKARTA - Wujud kepedulian, Kapolsek Cibatu AKP Teguh Sujito menjenguk wartawan senior Bang Cucu Badboy (Cuma) yang terbaring sakit di Rumahnya, Beralamat di Pasar Minggu RT04/RW01, Desa Cikumpay, Kecamatan Campaka, Purwakarta.


Kapolsek Cibatu AKP Teguh Sujito S.H mengatakan ini dilakukan sebagai silaturahmi serta menjalin hubungan baik dengan media. Sebab, media adalah mitra polisi dalam menjaga dan menciptakan situasi kamtibmas.

“Kami dari jajaran kepolisian mendoakan semoga Bang Cucu lekas sembuh dan segera dapat membuat karya jurnalis kembali. Tetap semangat ya,” tutur Kapolsek

Sementara, Bang Cucu (BadBoy) mengucapkan terima kasih dan mengapresiasi atas kepedulian Bapak Kapolsek terhadap wartawan, Beliau memiliki rasa sosial yang tinggi dengan rela meluangkan waktu untuk menjenguk saya yang terbaring sakit, inilah yang di sebut sinergitas," Unkapnya.

" Semoga Allah SWT membalas semua kebaikan Bapak Kapolsek, Aamin Ya Robbal Aalamin," Imbuhnya. (RED)


Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2021 INFONAS.ID | Bukan Sekedar Berita | All Right Reserved