-->

Senin, 16 Agustus 2021

Petugas Gabungan Menyisir Pasar Mangkurawang Guna Memberikan Himbauan Prokes Kepada Para Pedagang

Petugas Gabungan Menyisir Pasar Mangkurawang Guna Memberikan Himbauan Prokes Kepada Para Pedagang

INFONAS. ID|Kutai Kartanegara - Upaya memutus penyebaran Covid-19 terus dilakukan petugas gabungan TNI-Polri bersama instansi terkait lainnya, seperti yang dilakukan anggota Koramil 0906-01/Tenggarong bersama Polsek dan Satpol PP kabupaten Kukar memberikan himbauan protokol kesehatan kepada para pedagang dan pengunjung yang berada di pasar Mangkurawang kecamatan Tenggarong. Senin (16/08/2021).

Petugas gabungan menyisir lapak-lapak para pedagang yang berada di pasar Mangkurawang dan memberikan himbauan kepada para pedagang dan pengunjung pasar agar selalu mematuhi prokes diantaranya dengan selalu menggunakan masker saat beraktivitas di pasar.

Sertu Bijarsyah mengatakan kegiatan memberikan himbauan dan arahan terkait penerapan protokol kesehatan kepada masyarakat selalu rutin dilakukan oleh petugas gabungan dari TNI-Polri bersama instansi terkait lainnya, hal ini dilakukan guna upaya memutus penyebaran Covid-19. 

"Pasar Mangkurawang merupakan salah satu tempat yang bisa menimbulkan kerumunan oleh sebab itu kami petugas gabungan menghimbau kepada para pedagang dan pengunjung pasar agar selalu mematuhi protokol kesehatan diantaranya dengan selalu menggunakan masker dan rajin mencuci tangan", tambahnya.(RED). 



Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2021 INFONAS.ID | Bukan Sekedar Berita | All Right Reserved