-->

Senin, 05 April 2021

Kapolres Cirebon Kota, Lantik IPTU Sudharsono Menjadi Kapolsek Kesambi

Kapolres Cirebon Kota, Lantik IPTU Sudharsono Menjadi Kapolsek Kesambi

TRIBUNNEWS.MY.ID|KOTA CIREBON - Jabatan merupakan amanah dari Tuhan YME. Melalui penunjukan pimpinan. Namun pada hakekatnya, sebuah jabatan adalah anugerah dan karena Allah. 

Pada pagi hari ini atas se ijin Allah kapolres Cirebon Kota, memimpin upacara Pelantikan Kapolsek Kesambi Polres Cirebon Kota di halaman mako Polres Cirebon Kota, Senin (5/4/2021).

Dalam amanatnya Kapolres Cirebon Kota, AKBP Imron Ermawan menyampaikan, Pelantikan Kapolsek Kesambi Polres Cirebon Kota merupakan kebutuhan organisasi untuk menghadapi tantangan tugas-tugas kepolisian yang semakin kompleks. 

"Selain itu guna memaksimalkan pelayanan prima kepada masyarakat, khususnya kecamatan kesambi yang memiliki 5 kelurahan dengan jumlah penduduk yang cukup padat," tegas Perwira lulusan Akpol 2002 ini.

Masih kata Kapolres Cirebon Kota, saya ucapkan selamat kepada Personil yang dilantik sebagai Kapolsek Kesambi Polres Cirebon Kota IPTU Sudarsono, semoga amanah dan mampu melaksanakan tugas dengan baik.

Turut hadir dalam upacara tersebut Wakapolres cirebon kota Kompol Ali Rais Ndraha, PJU Polres Cirebon Kota, Para Kapolsek jajaran Polres Cirebon Kota, Personil Polres Cirebon Kota dan ASN Polres Ciko. 

"Dalam pelaksanaannya dengan menerapkan protokol kesehatan memakai masker dan menjaga jarak," tutup IPTU Ngatidja, Kasubbag Humas Polres Cirebon Kota. (SF)


Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2021 INFONAS.ID | Bukan Sekedar Berita | All Right Reserved