-->

Rabu, 22 April 2020

Dampak Covid-19, Polresta Sukabumi Bagikan Nasi Bungkus & Masker

Dampak Covid-19, Polresta Sukabumi Bagikan Nasi Bungkus & Masker


SUKABUMI (tribunnews.my.id)- Sebagai bentuk kepedulian kepada sesama, Polres Kota (Polresta) Sukabumi bagikan nasi bungkus dan masker kepada warga, Rabu (22/4/2020).

Pembagian nasi bungkus bagi 550 warga Kampung Pangkalan, Desa Padaasih, Kecamatan Cisaat, Kota Sukabumi itu dibantu Puskesmas Cibolang serta para Kepala Desa yang ada di Wilayah Kecamatan Cisaat.

Kapolresta Sukabumi, AKBP Wisnu Prabowo mengatakan, pembagian nasi bungkus dan masker kepada warga adalah sebagai bentuk kepedulian.

"Ini salah satu gerakan peduli Covid-19 terhadap warga Desa Padaasih. Semoga bisa bermanfaat," ujarnya.

Ia pun berharap, masyarakat bisa mematuhi imbauan dari pemerintah dan mengikuti protokol kesehatan. "Ikuti imbauan dari pemerintah. Jaga jarak, gunakan masker serta cuci tangan dengan sabun," terangnya.

Sementara, Kepala Desa Padaasih, Aung menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada jajaran Polresta yang telah menyalurkan bantuan nasi bungkus dan masker untuk warga Desa Padaasih.

"Ini sangat berarti dan bermanfaat bagi warga. Saya menghimbau kepada agar masyarakat senantiasa mengikuti protokol kesehatan agar dapat memutus rantai penyebaran virus ini," pungkasnya. (Mamat. S Dolen)***

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2021 INFONAS.ID | Bukan Sekedar Berita | All Right Reserved